Mitra Kukar vs Madura FC Ingin Tutup Putaran Pertama Liga 2 Dengan Kemenangan Pemain Mitra Kukar siap meraih hasil maksimal di laga akhir putaran pertama Liga 2 2019 kontra Madura FC Photo: Agri
Skuad Mitra Kukar saat menjalani latihan di Stadion Rondong Demang Photo: Agri
|
KutaiKartanegara.com - 19/08/2019 14:13 WITA
Tim tuan rumah Mitra Kukar bertekad menutup putaran pertama Liga 2 2019 Grup Timur dengan meraih kemenangan atas Madura FC di Stadion Rondong Demang, Tenggarong, Senin (19/08) sore.
Target 3 poin di kandang sendiri dicanangkan kubu Mitra Kukar untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara Grup Timur yang masih berada di peringkat 5 dengan 13 poin.
Jika mampu mengalahkan Madura FC sore ini, tim Naga Mekes dipastikan akan naik satu strip ke peringkat 4 klasemen Grup Timur menggeser Persewar Waropen.
"Target kami adalah selalu memenangkan pertandingan. Untuk itu kami harus tampil bagus dan bermain 100%," tegas pelatih Mitra Kukar, Rafael Berges Marin.
Ditambahkan Rafael, kondisi pemain Mitra Kukar dalam keadaan baik, meski ada beberapa pemain yang masih bergelut dengan pemulihan cedera. "Semua pemain sudah siap dan kitai punya kesempatan untuk memenangkan pertandingan," imbuhnya.
Kendati demikian, pelatih asal Spanyol ini tetap meminta kepada para pemainnya untuk tetap mewaspadai para pemain Madura FC. "Kami tetap respek terhadap tim Madura FC, kekuatan mereka sama dengan tim Liga 2 lainnya. Kami tetap optimis para pemain bisa meraih hasil terbaik agar suporter senang," pungkasnya.
Laga antara Mitra Kukar kontra Madura FC akan digelar di Stadion Rondong Demang, Tenggarong, sore ini mulai pukul 15.30 WITA. Laga ini merupakan laga tunda yang seharusnya digelar pada pertengahan Juli lalu. (win)
|