Terdampak Aktivitas Tambang Rumah Warga di Sanga-Sanga Longsor, Jalan Poros ke Muara Jawa Terputus Jalan dan belasan rumah lainnya di Kelurahan Jawa masih terancam longsor Photo: Heri Wijaya
Rumah warga dan jalan poros Sanga-Sanga ke Muara Jawa longsor Photo: Istimewa
|
KutaiKartanegara.com - 30/11/2018 15:33 WITA
Sejumlah rumah warga di RT 9 Kelurahan Jawa, Kecamatan Sanga-Sanga, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), rusak berat setelah terkena tanah longsor, Kamis (29/11) kemarin.
Tak hanya 5 rumah warga yang longsor. Jalan poros dari Sanga-Sanga menuju Kecamatan Muara Jawa atau Balikpapan ikut terputus sepanjang 50 meter akibat longsoran tanah.
Tidak ada korban jiwa pada peristiwa tanah longsor ini. Namun sebanyak 6 Kepala Keluarga atau 17 jiwa harus kehilangan tempat tinggal.
Kapolres Kutai Kartanegara (Kukar) AKBP Anwar Haidar melalui Kapolsek Sanga-Sanga Iptu Afnan mengatakan, peristiwa tanah longsor ini terjadi pada pukul 14.00 WITA.
"Awalnya pada pukul 14.00 WITA ada 4 rumah yang longsor. Namun pada 17.30 WITA, satu lagi bangunan ikut longsor," kata Afnan.
Selain itu, lanjut Afnan, longsoran tanah juga telah menimbun sebuah ekskavator PC400, satu unit pompa air dan 3 unit tower penerangan.
"Menurut keterangan saksi, awalnya terdengar suara bergemuruh di kawasan dekat areal tambang yang berada di belakang rumah warga. Lokasi awal longsor dengan jarak dari rumah penduduk sekitar 250 meter. Setelah itu sekitar jam 14.00 WITA, hanya dalam hitungan menit, ada 4 bangunan rumah milik warga langsung runtuh dalam kondisi rusak berat," ujarnya.
Menurut Afnan, pihaknya telah memasang garis polisi dan menutup akses menuju lokasi. "Karena tanah longsor ini masih berpotensi semakin meluas. Kondisi di lapangan, masih sangat berpotensi longsor ke beberapa pemukiman warga di sekitar radius 200 meter," demikian katanya. (win)
|