Borneo FC 3-2 Mitra Kukar Naga Mekes Kembali Tumbang di Derby Mahakam Gelandang Mitra Kukar Andre Agustiar (tengah) menggiring bola ke lini pertahanan Borneo FC Photo: Agri
Fernando Rodriguez mendapat hadangan dari bek Borneo FC Abdul Rachman Photo: Agri
|
KutaiKartanegara.com - 07/08/2018 14:19 WITA
Mitra Kukar masih belum bisa menaklukkan saudaranya Borneo FC pada laga bertajuk Derby Mahakam dalam lanjutan kompetisi Gojek Liga 1 2018 di Stadion Batakan, Balikpapan, Senin (06/08) malam.
Pada putaran pertama lalu di Stadion Aji Imbut, Mitra Kukar tumbang dengan skor 0-1 dari Borneo FC. Dan semalam, Mitra Kukar kembali harus mengakui keunggulan Pesut Etam setelah kalah dengan skor 3-2.
Tiga gol tuan rumah yang bersarang ke gawang Yoo Jae Hoon masing-masing dicetak Wahyudi Hamisi pada menit 9', Wildansyah 40' dan Sultan Samma 71'.
Sedangkan dua gol tim Naga Mekes dicetak oleh Fernando Rodriguez Ortega di menit 37' dan Andre Agustiar 49'.
Akibat kekalahan tersebut, Mitra Kukar untuk sementara menempati posisi ke-14 klasemen sementara Gojek Liga 1 2018 dengan raihan 23 poin.
Pelatih Mitra Kukar Rahmad Darmawan mengucapkan selamat kepada tuan rumah Borneo FC yang telah memenangkan laga sarat gengsi itu. "Dan selamat juga kepada pemain kita yang telah berjuang maksimal pada laga ini. Borneo FC lebih beruntung untuk mencetak gol malam ini," ujarnya.
Tim Mitra Kukar selanjutnya akan menjamu Persib Bandung di Stadion Aji Imbut pada Jum'at (10/08) sore jam 16.30 WITA. Setelah laga tersebut, pemain akan diliburkan lantaran kompetisi diistirahatkan dalam rangka pelaksanaan Asian Games 2018. (win)
|