Laga Kedua Grup B, Mitra Kukar Waspadai Motivasi Pemain Kalteng Putra Skuad Mitra Kukar bertekad meraih kemenangan atas Kalteng Putra guna menjaga peluang lolos ke perempatfinal Photo: Benny
Pelatih Mitra Kukar Rafael Berges didampingi Bayu Pradana bersama tim Kalteng Putra pada sesi jumpa pers pra pertandingan di Stadion Aji Imbut, Minggu (21/01) siang Photo: Lutfi
|
KutaiKartanegara.com - 22/01/2018 14:16 WITA
Kubu Mitra Kukar enggan menganggap remeh tim Liga 2, Kalteng Putra, yang akan menjadi lawan tim Naga Mekes pada laga kedua penyisihan Grup B Piala Presiden 2018 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong Seberang, malam ini.
Kemampuan Kalteng Putra menahan imbang Barito Putera dengan skor 1-1 pada laga pertama, membuat Mitra Kukar harus ekstra waspada terhadap permainan tim asuhan Kas Hartadi itu.
"Saya telah melihat langsung pertandingan mereka. Kalteng Putra adalah tim yang bagus, dan saya repect pada mereka. Saya berharap anak-anak tetap fokus, menjaga konsentrasi dan mentalitas saat menghadapi Kalteng Putra," ujar pelatih Mitra Kukar, Rafael Berges Marin.
Ditambahkan pelatih berkebangsaan Spanyol itu, laga kontra Kalteng Putra sangat penting bagi Mitra Kukar untuk memastikan langkah ke babak perempat final Piala Presiden 2018. "Kami bertekad meraih kemenangan di laga ini untuk menjaga peluanh ke babak selanjutnya," imbuhnya.
Senada dengan Rafael Berges, kapten tim Bayu Pradana menyatakan jika dirinya dan seluruh pemain Mitra Kukar telah siap tempur untuk menghadapi Kalteng Putra. "Kami akan berupaya maksimal untuk meraih kemenangan untuk menjaga peluang lolos ke babak selanjutnya," tegasnya.
Laga Grup B antara Kalteng Putra vs Mitra Kukar akan digelar di Stadion Aji Imbut malam ini pada pukul 20.30 WITA. Sementara pada laga pertama sore ini, tim Martapura FC akan bentrok dengan saudaranya Barito Putera mulai pukul 16.30 WITA. (win)
|