Diikuti 18 Kecamatan, Inilah Pembagian Grup Turnamen Bupati Cup 2017 Suasana pengundian babak kualifikasi grup Bupati Cup 2017 yang dilakukan perwakilan tim kecamatan Photo: Agri
Perwakilan tim Muara Jawa dan Muara Badak sebagai tim unggulan Bupati Cup melakukan pengundian grup untuk Zona Hilir Photo: Agri
|
KutaiKartanegara.com - 01/04/2017 22:41 WITA
Sebanyak 18 tim kecamatan se-Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) dipastikan ikut ambil bagian dalam turnamen sepakbola bergengsi Bupati Cup 2017 yang akan digeber mulai 15 April mendatang.
Pihak panitia pelaksana dari Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Kukar telah menetapkan 3 kecamatan dari 3 zona sebagai tuan rumah babak kualifikasi grup Bupati Cup 2017, yakni Muara Muntai (Zona Hulu), Tenggarong Seberang (Zona Tengah), dan Sanga-Sanga (Zona Hilir).
Selain itu, pihak Askab PSSI Kukar juga telah melakukan drawing atau pengundian tim-tim peserta babak kualifikasi grup yang berlangsung di Tenggarong, Sabtu (01/04) sore.
Untuk Zona Hulu yang terdiri dari 2 grup, untuk Grup A terdiri dari tuan rumah Muara Muntai, Kota Bangun, dan Kembang Janggut. Sementara untuk Grup B dihuni Muara Wis, Tabang, dan Kenohan.
Sementara di Zona Tengah, untuk Grup C ditempati tuan rumah Tenggarong Seberang, Loa Janan, dan Loa Kulu. Kemudian untuk Grup D di zona yang sama, dihuni tim juara bertahan Tenggarong, Sebulu, dan Muara Kaman.
Sedangkan Zona Hilir yang juga terdiri dari 2 grup, Grup E ditempati Muara Badak, Anggana, dan Marang Kayu. Kemudian Grup F dihuni Muara Jawa, tuan rumah Sanga-Sanga, dan Samboja.
Menurut Ketua Panitia Bupati Cup 2017, H Surya Admaja, babak kualifikasi grup akan digelar mulai 15 April hingga 1 Mei 2017 secara bergantian di masing-masing zona.
"Dua tim terbaik masing-masing grup berhak maju ke babak 12 besar yang akan digelar di Tenggarong pada 4-12 Mei 2017. Untuk babak 12 besar, tim akan dibagi dalam 3 grup," kata pria yang akrab disapa Maja ini.
Dari hasil babak 12 besar di Tenggarong, juara dan runner up masing-masing grup ditambah 2 tim peringkat 3 terbaik berhak maju ke babak perempat final yang menggunakan sistem gugur.
"Babak perempat final akan dilaksanakan pada 15-16 Mei 2017. Sedangkan babak semifinal pada 19 Mei 2017, dan final pada 20 Mei 2017," pungkasnya. (win)
|