Kabupaten Kesultanan Wisata Seni Budaya Festival Erau Agenda Dokumen
       
Arsip Berita Gallery Download Direktori Data Forum Buku Tamu
RSUD A.M. Parikesit
Agenda/Events
Cerita Pendek

Akan Ku Tunggu
Oleh: Rhony Samlan

Beberapa menit lagi kapal fery akan segera berangkat. Akan tetapi mataku masih saja kesana kemari untuk mencari sesuatu. Atau lebih tepatnya seseorang. Biasanya setiap saat aku selalu berjumpa dengannya di kapal ini atau kapal satunya. Mengantri atau sudah berada di ...

Sambut Tahun Baru Islam 1427 H, Pawai Taaruf Berlangsung Meriah

Suasana pawai taaruf dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1427 H di Tenggarong tadi siangSuasana pawai taaruf dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1427 H di Tenggarong tadi siang
Photo: Agri


Penampilan marching band dari SD Muhammadiyah Tenggarong yang mampu memukau warga maupun pejabat Pemkab Kukar
Penampilan marching band dari SD Muhammadiyah Tenggarong yang mampu memukau warga maupun pejabat Pemkab Kukar
Photo: Agri

KutaiKartanegara.com - 30/01/2006 20:34 WITA
Kendati terik matahari kian menyengat, ribuan umat muslim Kutai Kartanegara (Kukar) yang sebagian besar didominasi generasi mudanya sejak pagi hingga siang tadi dengan penuh semangat mengikuti Pawai Taaruf keliling kota Tenggarong dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1427 Hijriah yang jatuh pada hari Selasa (31/01) besok.

Para peserta pawai diantaranya terdiri dari pelajar tingkat SD, SLTP hingga SLTA, mahasiswa, remaja masjid, kelompok pengajian, majelis dzikir, ormas Islam serta kelompok-kelompok kesenian yang ada di Tenggarong.

Berbagai atraksi disuguhkan para peserta dalam pawai taaruf yang mendapat sambutan hangat dari ribuan warga Tenggarong. Mulai dari marching band, kesenian qasidah, tarian rakyat Kutai hingga kesenian lainnya yang bernafaskan Islam.


Para pelajar SD kota Tenggarong ikut ambil bagian dalam pawai taaruf dengan menggunakan sepeda hias masing-masing
Photo: Agri

Selain diikuti peserta dengan berjalan kaki, pawai taaruf tadi siang juga disemarakkan pula dengan iringan ratusan kendaraan yang telah dihias. Ada yang menggunakan sepeda, becak, sepeda motor hingga kendaraan roda empat yang telah disulap menjadi beraneka bentuk.

Bahkan sebuah dokar hias diiringi sejumlah penunggang kuda dari Pordasi Kukar dengan berpakaian khas Arab turut ambil bagian sehinga suasana pawai taaruf di Tenggarong tampak semakin meriah.

Pawai yang dimulakan dari depan pintu gerbang Kantor Bupati Kukar ini dilepas Ketua PHBI Kukar Drs H Aminuddin Edy dengan menempuh jarak sekitar 5 kilometer hingga berakhir di Monumen Pancasila depan Masjid Agung Sultan Sulaiman, Tenggarong.


Iring-iringan kendaraan hias beraneka bentuk turut menyemarakkan pawai taaruf menyambut Tahun Baru Islam 1427 H
Photo: Agri

Sebelum memasuki finish, para peserta pawai sempat melewati panggung kehormatan di depan Planetarium Jagad Raya Tenggarong. Para pejabat teras Pemkab maupun Muspida Kukar yang menyaksikan kegiatan pawai ini diantaranya adalah Wabup H Samsuri Aspar, Ketua DPRD H Bachtiar Effendi, Kapolres Kukar AKBP Darmawan Sutawijaya, serta kepala dinas/instansi di lingkungan Pemkab Kukar.

Tabliq Akbar Bersama KH Zainuddin MZ
Sementara dikatakan Ketua Panitia Tahun Baru Islam 1427 H Kukar, Drs H Basran Yunus MM, momen pergantian tahun baru Hijriah ini memang patut dimeriahkan seperti halnya pergantian tahun baru Masehi lalu.

Selain diadakan pawai taaruf, lanjut Basran Yunus, Pemkab Kukar juga akan menggelar Tabliq Akbar bersama dai sejuta umat KH Zainuddin MZ serta dai cilik Muhammad Arifin yang dilaksanakan malam ini setelah salat Isya di halaman parkir Gedung Puteri Karang Melenu, Tenggarong Seberang.

Hingga berita ini diturunkan, kegiatan Tabliq Akbar Menyambut Tahun baru Islam 1427 H tersebut masih berlangsung. Ribuan umat Muslim kota Tenggarong dan sekitarnya tumpah ruah di halaman parkir Gedung PKM untuk mengikuti kegiatan Tabliq Akbar yang disemarakkan pula dengan penampilan kesenian bernafaskan Islam oleh seniman-seniwati yang tergabung dalam Lembaga Pembinaan Kebudayaan Kutai (LPKK). (win/joe)


Para peserta pawai melintasi panggung kehormatan yang berada didepan gedung Planetarium Jagad Raya
Photo: Agri

 
Pasang Iklan
Pasang Iklan
Username
Password  
Info Odah Etam
Politik & Peristiwa   Pemerintahan   Ekonomi & Bisnis   Hukum & Kriminal
Bambang Arwanto Dikukuhkan Sebagai Pjs Bupati Kukar
Tiga Paslon Peserta Pilkada Kukar 2024 Lakukan Pencabutan Nomor Urut
 
Bupati Edi Damansyah Paparkan Prestasi dan Capaian Pembangunan Kukar Tahun 2022
32 Pejabat Struktural dan Fungsional Pemkab Kukar Dimutasi
 
PT Tunggang Parangan Perbaharui MOU Dengan Kejari Kukar
Semangat Baru PT Tunggang Parangan Untuk Berikan PAD Bagi Kukar
 
Pelaku Teror Masjid Diringkus Polisi, Mengaku Sering Keluar Masuk Rumah Sakit Jiwa
IRT Pelaku Pembakaran Rumah Ditangkap Dalam Perjalanan ke Banjarmasin
             
Hiburan   Olahraga   Seni Budaya   Pendidikan
Kukarland Festival Jadi Agenda Tahunan di Kukar
Ada Pemecahan Rekor MURI di Kukarland Festival 2023
 
Susun Program Kerja 2023, Askab PSSI Kukar Laksanakan Kongres Biasa
Kalahkan LIP FC di Partai Final, TM FC Juara Liga 1 Askab PSSI Kukar 2022
 
Prosesi Mengulur Naga dan Belimbur Warnai Kemeriahan Erau 2024
Erau Adat Kutai Kembali Dilaksanakan, Sultan Kutai Jalani Ritual Beluluh
 
SMAN 3 Samarinda dan SMPN 1 Tenggarong Juara Umum LKBB The Velocity of Nusantara se-Kaltim 2022
Penantian Panjang Hingga 8 Tahun, Gedung Baru SMAN 1 Tenggarong Akhirnya Siap Digunakan
Arsip Berita Berdasarkan Tahun :  
Arsip Berita Berdasarkan Kategori :  
             
Kabupaten
Kecamatan
Kesultanan
Festival Erau
Seni Budaya
Kesah Loco
Cerita Pendek
Wisata
Direktori
KutaiKartanegara.com