Kabupaten Kesultanan Wisata Seni Budaya Festival Erau Agenda Dokumen
       
Arsip Berita Gallery Download Direktori Data Forum Buku Tamu
RSUD A.M. Parikesit
Agenda/Events
Cerita Pendek

Akan Ku Tunggu
Oleh: Rhony Samlan

Beberapa menit lagi kapal fery akan segera berangkat. Akan tetapi mataku masih saja kesana kemari untuk mencari sesuatu. Atau lebih tepatnya seseorang. Biasanya setiap saat aku selalu berjumpa dengannya di kapal ini atau kapal satunya. Mengantri atau sudah berada di ...

Jelang Erau 2016, Kesultanan Kutai Laksanakan Adat Beluluh

Sultan Kutai Kartanegara ing Martadipura H Adji Mohd Salehoeddin II dan Bupati Kukar Rita Widyasari menarik Ketikai Lepas di akhir prosesi Beluluh Sultan Sultan Kutai Kartanegara ing Martadipura H Adji Mohd Salehoeddin II dan Bupati Kukar Rita Widyasari menarik Ketikai Lepas di akhir prosesi Beluluh Sultan
Photo: Agri


Selembar kain yang disebut Kirab Tuhing dibentangkan di atas kepala Sultan Kutai saat dilaksanakannya ritual Beluluh Sultan
Selembar kain yang disebut Kirab Tuhing dibentangkan di atas kepala Sultan Kutai saat dilaksanakannya ritual Beluluh Sultan
Photo: Agri

KutaiKartanegara.com - 17/08/2016 00:21 WITA
Jelang dilaksanakannya pesta adat Erau, Kesultanan Kutai Kartanegara ing Martadipura menggelar upacara adat Beluluh Sultan di Kedaton Kutai Kartanegara, Tenggarong, Selasa (16/08) pagi.


Prosesi Beluluh ini tak hanya dilakukan terhadap Sultan Kutai H Adji Mohd Salehoeddin II, namun juga terhadap putra mahkota HAP Adipati Praboe Anoem Soerya Adiningrat.


Dalam prosesi adat ini, Sultan H Adji Mohd Salehoeddin II terlebih dahulu menjalani ritual dengan duduk di atas sebuah balai bambu kuning yang terdiri dari 41 kaki balai.


Sembari dibacakan memang atau mantera oleh pemimpin ritual yang disebut Belian, 4 orang kerabat Sultan membentangkan sebuah kain kuning atau Kirab Tuhing di atas kepala Sultan.


Kemudian, usai dilakukan ritual tepong tawar oleh seorang pawang wanita yang disebut Dewa, Sultan Kutai lalu melakukan ritual Ketikai Lepas yakni menarik sebuah anyaman janur, masing-masing dengan Bupati Kukar Rita Widyasari, Dandim 0906/TGR Letkol Inf Ari Pramana Sakti dan Ketua DPRD Kukar Salehuddin.


Sultan Kutai H Adji Mohd Salehoeddin II mengusapkan koin yang di pelupuk matanya yang memiliki makna untuk mensucikan pandangan
Photo: Agri


Setelah itu, giliran putra mahkota HAP Adipati Praboe Anoem Soerya Adiningrat melaksanakan ritual yang sama seperti Sultan Kutai. Di akhir prosesi tersebut, putra mahkota menarik Ketikai Lepas secara bergantian dengan Ketua PN Tenggarong Makmur, Kajari Kukar Kasmin dan Asisten I Setkab Kukar H Chairil Anwar.


Menurut HAP Hario Kesumo Poeger selaku Kabid Pelestarian Nilai-Nilai Budaya Adat Kesultanan Kutai, upacara adat ini memiliki makna sebagai pembersihan kepada Sultan dan putra mahkota yang akan melaksanakan adat Erau.


Setelah dilaksanakan Beluluh tersebut, lanjutnya, maka Sultan dipantangkan untuk menjejakkan kakinya langsung ke tanah, kecuali tanah tersebut telah diberi alas berupa kain kuning. "Pantangan tersebut diberlakukan selama berlangsungnya Erau," jelasnya.


Ditambahkan Poeger, Kesultanan Kutai masih akan melaksanakan ritual-ritual pendahuluan lainnya jelang dimulainya pesta adat Erau 2016. "Kami akan melaksanakan ritual Menjamu Benua, Merangin, serta Ngatur Dahar," demikian ungkapnya. (win)


Upacara adat Beluluh juga dijalani putra mahkota Kesultanan Kutai, HAP Adipati Praboe Anoem Soerya Adiningrat
Photo: Agri

 
Pasang Iklan
Pasang Iklan
Username
Password  
Info Odah Etam
Politik & Peristiwa   Pemerintahan   Ekonomi & Bisnis   Hukum & Kriminal
Bambang Arwanto Dikukuhkan Sebagai Pjs Bupati Kukar
Tiga Paslon Peserta Pilkada Kukar 2024 Lakukan Pencabutan Nomor Urut
 
Bupati Edi Damansyah Paparkan Prestasi dan Capaian Pembangunan Kukar Tahun 2022
32 Pejabat Struktural dan Fungsional Pemkab Kukar Dimutasi
 
PT Tunggang Parangan Perbaharui MOU Dengan Kejari Kukar
Semangat Baru PT Tunggang Parangan Untuk Berikan PAD Bagi Kukar
 
Pelaku Teror Masjid Diringkus Polisi, Mengaku Sering Keluar Masuk Rumah Sakit Jiwa
IRT Pelaku Pembakaran Rumah Ditangkap Dalam Perjalanan ke Banjarmasin
             
Hiburan   Olahraga   Seni Budaya   Pendidikan
Kukarland Festival Jadi Agenda Tahunan di Kukar
Ada Pemecahan Rekor MURI di Kukarland Festival 2023
 
Susun Program Kerja 2023, Askab PSSI Kukar Laksanakan Kongres Biasa
Kalahkan LIP FC di Partai Final, TM FC Juara Liga 1 Askab PSSI Kukar 2022
 
Prosesi Mengulur Naga dan Belimbur Warnai Kemeriahan Erau 2024
Erau Adat Kutai Kembali Dilaksanakan, Sultan Kutai Jalani Ritual Beluluh
 
SMAN 3 Samarinda dan SMPN 1 Tenggarong Juara Umum LKBB The Velocity of Nusantara se-Kaltim 2022
Penantian Panjang Hingga 8 Tahun, Gedung Baru SMAN 1 Tenggarong Akhirnya Siap Digunakan
Arsip Berita Berdasarkan Tahun :  
Arsip Berita Berdasarkan Kategori :  
             
Kabupaten
Kecamatan
Kesultanan
Festival Erau
Seni Budaya
Kesah Loco
Cerita Pendek
Wisata
Direktori
KutaiKartanegara.com