Kabupaten Kesultanan Wisata Seni Budaya Festival Erau Agenda Dokumen
       
Arsip Berita Gallery Download Direktori Data Forum Buku Tamu
RSUD A.M. Parikesit
Agenda/Events
Cerita Pendek

Akan Ku Tunggu
Oleh: Rhony Samlan

Beberapa menit lagi kapal fery akan segera berangkat. Akan tetapi mataku masih saja kesana kemari untuk mencari sesuatu. Atau lebih tepatnya seseorang. Biasanya setiap saat aku selalu berjumpa dengannya di kapal ini atau kapal satunya. Mengantri atau sudah berada di ...

Bupati Kukar Resmikan Gedung BPD Kaltim Cabang Tenggarong

Bupati Kukar H Syaukani HR (kanan) saat menandatangani prasasti peresmian gedung BPD Kaltim Cabang Tenggarong yang baru
Bupati Kukar H Syaukani HR (kanan) saat menandatangani prasasti peresmian gedung BPD Kaltim Cabang Tenggarong yang baru
Photo: Agri

KutaiKartanegara.com - 03/10/2005 01:52 WITA
Kantor baru Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kaltim Cabang Tenggarong yang terletak di Jl KH Akhmad Muksin diresmikan penggunaannya oleh Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Dr H Syaukani HR MM, Sabtu (01/10) lalu. Peresmian kantor tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti, pengguntingan pita serta peninjauan ruangan oleh Bupati H Syaukani HR didampingi Dirut BPD Kaltim H Aminuddin serta undangan lainnya.

Gedung kantor Bank BPD Kaltim Cabang Tenggarong yang rampung kurang dari setahun ini dibangun diatas lahan seluas 2.710 meter persegi dengan luas bangunan mencapai 2.250 meter persegi yang terdiri dari 3 lantai. Pembangunan gedung baru BPD Kaltim Cabang Tenggarong ini menghabiskan biaya sebesar Rp 15,5 milyar lebih, termasuk pengadaan mebeulair dan sarana bank lainnya.

Menurut Dirut BPD Kaltim H Aminuddin, kantor Bank BPD Kaltim Cabang Tenggarong yang baru ini untuk menggantikan kantor lama yang tidak mampu lagi menampung kegiatan pelayanan yang semakin meningkat. "Juga untuk memenuhi tuntutan modernisasi dan pesatnya perkembangan pembangunan di Kukar," imbuhnya.


Peninjauan ruangan gedung BPD Kaltim Cabang Tenggarong oleh Bupati H Syaukani HR
Photo: Agri

Dikatakan pula, kantor Bank BPD Kaltim Cabang Tenggarong ini selain dilengkapi sistem Banking Security yang canggih juga dilengkapi fasilitas seperti Anjungan Tunai Mandiri (ATM) dan Safe Deposit Box (SDB). "Barang berharga milik nasabah yang dititipkan di SDB Bank BPD Kaltim Cabang Tenggarong kami jamin aman selamanya," ujarnya berpromosi.

Sementara Bupati Kukar Dr H Syaukani HR MM menilai, kehadiran kantor baru Bank BPD Kaltim Cabang Tenggarong ini sudah tepat karena seirama dengan gerak dan laju pembangunan yang telah dan akan dilakukan Pemkab Kukar.

Syaukani juga mengajak bank lain yang belum membuka kantor cabang di Tenggarong untuk segera merealisasikannya. "Karena ke depan Pemkab Kukar akan menggelar proyek besar yang butuh dukungan dunia perbankan, seperti pembangunan pusat olahraga, business centre, bandara dan proyek besar lainnya," kata Syaukani.

Menyinggung bagi hasil saham tahun 2004 yang diperoleh Pemkab Kukar sebagai salah satu pemegang modal saham Bank BPD Kaltim sebesar Rp 7 Milyar lebih, menurut Syaukani tidak akan ditarik namun dijadikan modal untuk menambah nilai saham Pemkab Kukar. Demikian katanya.

Komposisi kepemilikan saham hingga akhir 2004 lalu, Kukar berada di posisi ke-4 dengan kepemilikan 10,27% dari modal dasar yang dimiliki Bank BPD Kaltim. Namun hingga pertengahan 2005 ini, posisi Kukar dalam kepemilikan modal di bank BPD Kaltim meningkat yaitu berada di posisi ke-2 setelah Pemprov Kaltim. (win/joe)


Gedung BPD Kaltim Cabang Tenggarong dilengkapi pula dengan ruang serba guna yang terletak di lantai 3
Photo: Agri

 
Pasang Iklan
Pasang Iklan
Username
Password  
Info Odah Etam
Politik & Peristiwa   Pemerintahan   Ekonomi & Bisnis   Hukum & Kriminal
Bambang Arwanto Dikukuhkan Sebagai Pjs Bupati Kukar
Tiga Paslon Peserta Pilkada Kukar 2024 Lakukan Pencabutan Nomor Urut
 
Bupati Edi Damansyah Paparkan Prestasi dan Capaian Pembangunan Kukar Tahun 2022
32 Pejabat Struktural dan Fungsional Pemkab Kukar Dimutasi
 
PT Tunggang Parangan Perbaharui MOU Dengan Kejari Kukar
Semangat Baru PT Tunggang Parangan Untuk Berikan PAD Bagi Kukar
 
Pelaku Teror Masjid Diringkus Polisi, Mengaku Sering Keluar Masuk Rumah Sakit Jiwa
IRT Pelaku Pembakaran Rumah Ditangkap Dalam Perjalanan ke Banjarmasin
             
Hiburan   Olahraga   Seni Budaya   Pendidikan
Kukarland Festival Jadi Agenda Tahunan di Kukar
Ada Pemecahan Rekor MURI di Kukarland Festival 2023
 
Susun Program Kerja 2023, Askab PSSI Kukar Laksanakan Kongres Biasa
Kalahkan LIP FC di Partai Final, TM FC Juara Liga 1 Askab PSSI Kukar 2022
 
Prosesi Mengulur Naga dan Belimbur Warnai Kemeriahan Erau 2024
Erau Adat Kutai Kembali Dilaksanakan, Sultan Kutai Jalani Ritual Beluluh
 
SMAN 3 Samarinda dan SMPN 1 Tenggarong Juara Umum LKBB The Velocity of Nusantara se-Kaltim 2022
Penantian Panjang Hingga 8 Tahun, Gedung Baru SMAN 1 Tenggarong Akhirnya Siap Digunakan
Arsip Berita Berdasarkan Tahun :  
Arsip Berita Berdasarkan Kategori :  
             
Kabupaten
Kecamatan
Kesultanan
Festival Erau
Seni Budaya
Kesah Loco
Cerita Pendek
Wisata
Direktori
KutaiKartanegara.com