Gelar Pasukan Operasi Lilin 2012 528 Personel Siap Amankan Natal dan Tahun Baru Bupati Rita Widyasari memeriksa pasukan yang dipersiapkan untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru dalam Operasi Lilin 2012 Photo: Agri
Bupati Rita Widyasari memasang pita tanda operasi kepada perwakilan Satpol PP Kukar Photo: Agri
|
KutaiKartanegara.com - 21/12/2012 14:42 WITA
Sebagai persiapan untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru 2013, tadi pagi dilaksanakan apel gelar pasukan Operasi Lilin 2012 di halaman Mapolres Kutai Kartanegara (Kukar), Tenggarong.
Apel gelar pasukan Operasi Lilin 2012 ini dipimpin langsung Bupati Kukar Rita Widyasari yang ditandai dengan pemeriksaan pasukan serta penyematan pita tanda operasi kepada perwakilan personel TNI, Polri, Satpol PP dan Dishub Kukar.
Turut hadir pada apel gelar pasukan ini di antaranya adalah Kapolres AKBP I Gusti Kade Budhi Harryarsana, Dandim 0906/TGR Letkol Inf Dendi Suryadi, Ketua DPRD Kukar Awang Yacoub Luthman, serta sejumlah pejabat lainnya.
"Ini adalah satu amanat dari Kepolisian. Dan operasi ini sangat penting dilakukan, karena terkait keamanan dan ketertiban selama Natal dan Tahun Baru. Untuk itu, saya merasa harus yang pertama memeriksa anggota yang akan dikerahkan di lapangan," kata Rita kepada wartawan usai memimpin apel gelar pasukan tersebut.
Namun demikian, lanjut Rita, pengamanan ini tak akan berjalan lancar apabila hanya dilakukan pihak keamanan dan beberapa instansi terkait saja. Peran serta masyarakat juga sangat diharapkan. "Saya pikir masyarakat sudah sangat paham. Jadi masyarakat harus ikut terlibat menjaga keamanan. Tapi kalau dilihat saat ini dan sebelum-sebelumnya, alhamdulillah Kukar aman," imbuhnya.
Sementara Kapolres Kukar AKBP I Gusti Kade Budhi Harryarsana melalui Kabag Ops Kompol Adi Aryanto mengatakan, Operasi Lilin 2012 ini melibatkan 528 personel gabungan dari Polri, TNI, Satpol PP dan pihak lainnya.
"Kalau dari Polres Kukar sendiri sebanyak 288 personel. Sedangkan sisanya dari instansi lain seperti Kodim 0906 Tenggarong, Satpol PP, Dinas Perhubungan (Dishub), Dinas Kesehatan (Dinkes), BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah), Sentra Komunikasi (Senkom) Mitra Polri, dan Saka Bhayangkara," jealsnya.
Ditambahkan Adi, pelaksanaan Operasi Lilin efektif digelar mulai 23 Desember 2012 hingga 1 Januari 2013. "Untuk mendukung Operasi Lilin 2012, ada 5 pos pengamanan didirikan. Salah satunya di kawasan Jalan Maduningrat yang merupakan pusat gereja terbesar di Kukar. Selain itu ada 1 pos pelayanan di sekitar Jembatan Kartanegara. Sedangkan di 18 kecamatan telah disiapkan sejumlah pos pantau di beberapa titik," pungkasnya. (win)
|