Usaha Ternak Sangat Menjanjikan
Usaha ternak di Kukar masih potensial untuk dikembangkan Photo: Agri
|
KutaiKartanegara.com - 16/09/2011 01:16 WITA
Usaha peternakan di Kutai Kartanegara (Kukar) masih sangat potensial untuk dikembangkan. Selain karena letak geografisnya yang strategis, selama ini Kukar memberikan kontribusi besar untuk membantu memenuhi kebutuhan sapi di 5 daerah lainnya di Kalimantan Timur, seperti Balikpapan, Samarinda, Bontang, Kutai Timur serta Kutai Barat.
Dari hasil sensus ternak beberapa waktu lalu mencatat bahwa jumlah sapi di Kukar mencapai lebih dari 21.000 ekor. Sedangkan kekurangan kebutuhan sapi Kaltim mencapai 50.000 ekor pertahunnya.
"Di Kukar ini sangat menjanjikan untuk beternak, karena didukung dengan lahan yang masih luas, sehingga usaha peternakan di Kukar sangat potensial," ujar kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakkeswan) Kukar H Suryansyah pada pembukaan sosialisasi layanan permodalan pelaku usaha peternakan, Rabu (14/09) malam lalu di Hotel Grand Elty Singgasana, Tenggarong.
Oleh karena itu, lanjut Suryansyah, Pemkab Kukar melalui Disnakkeswan bertekad meningkatkan jumlah hewan ternak. Salah satunya lewat layanan permodalan pelaku usaha peternakan melalui institusi pemilik maupun penyalur modal yaitu perbankan, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), perusahaan swasta maupun Departemen Pertanian.
Ditambahkannya, layanan tersebut dapat mendorong penguatan ekonomi dalam pembangunan peternakan. Sehingga kekeuatan ekonomi pembangunan peternakan itu tidak hanya tertumpu pada bantuan pemerintah yang bersifat stimulan, tetapi juga menggali potensi ekonomi yang ada di institusi non pemerintah.
"Kami harap melalui kegiatan ini, dana yang dititipkan pemerintah tersebut bisa diserap dengan baik oleh peternak untuk mengembangkan usahanya. Sehingga nantinya diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan pelaku usaha ternak," harapnya.
Lebih lanjut dikatakannya, kegiatan Disnakkeswan tersebut juga dalam rangka mengemban misi besar program Gerbang Raja, yaitu pembangunan agribisnis dalam arti luas yang selanjutnya dapat mendukung misi nomor tiga yaitu penciptaan lapangan kerja. (her)
|