Kabupaten Kesultanan Wisata Seni Budaya Festival Erau Agenda Dokumen
       
Arsip Berita Gallery Download Direktori Data Forum Buku Tamu
RSUD A.M. Parikesit
Agenda/Events
Cerita Pendek

Akan Ku Tunggu
Oleh: Rhony Samlan

Beberapa menit lagi kapal fery akan segera berangkat. Akan tetapi mataku masih saja kesana kemari untuk mencari sesuatu. Atau lebih tepatnya seseorang. Biasanya setiap saat aku selalu berjumpa dengannya di kapal ini atau kapal satunya. Mengantri atau sudah berada di ...

Dari FKN VI Gowa - Sulawesi Selatan (2)
Suguhkan Tarian Keraton dan Pengantin Bangsawan Kutai

Usai menyuguhkan kesenian keraton, H Adji Pangeran Haryo Suryo Adi Nata menyerahkan cenderamata kepada Sultan Gowa Andi Kama Andi IdjoUsai menyuguhkan kesenian keraton, H Adji Pangeran Haryo Suryo Adi Nata menyerahkan cenderamata kepada Sultan Gowa Andi Kama Andi Idjo
Photo: Humas Kukar/Betty


Suguhan kesenian Keraton Kutai mendapat sambutan hangat dari para penonton
Suguhan kesenian Keraton Kutai mendapat sambutan hangat dari para penonton
Photo: Humas Kukar/Betty

KutaiKartanegara.com - 19/11/2008 23:20 WITA
Rombongan Kesultanan Kutai Kartanegara ing Martadipura dalam Festival Keraton Nusantara (FKN) VI Gowa ikut ambil bagian dalam Pagelaran Seni yang berlangsung pada Minggu (16/11) malam di Istana Tamalate, Gowa, Sulawesi Selatan.


Dalam pagelaran seni ini, Keraton Kutai menampilkan Tari Topeng Kemindhu, Tari Ganjar Ganjur dan peragaan busana pengantin bangsawan Kutai yang dibawakan langsung oleh anggota kerabat Kesultanan Kutai.


Untuk pasangan pengantin bangsawan Kutai, misalnya, diperagakan cucu Sultan Kutai H Adji Mohd Salehoeddin II. Mereka adalah Adji Ades Carita Buana bin H Adji Pangeran Haryo Suryo Adi Nata dan Adji Melinda Delina Sari binti H Adji Pangeran Adipati Prabu Anum Surya Adiningrat.


Menurut Menteri Sekretaris Keraton H Adji Raden Mohd Gondo Prawiro, Tari Topeng Kemindhu ini menggambarkan kelincahan dan kegesitan seorang putri dalam menari, yang sedang bermain-main dalam suatu taman yang indah sambil menghirup udara yang segar. "Setelah menari, sang putri kembali ke dalam puri untuk beristrihat," ujarnya.



Suguhan tari Ganjar Ganjur yang dipersembahkan anggota Kerabat Kesultanan Kutai di FKN VI Gowa
Photo: Humas Kukar/Betty

Sedangkan pada peragaan busana pengantin, lanjutnya, menggunakan busana pengantin yang disebut Antakesuma. "Pakaian ini biasa digunakan bangsawan Kutai dalam melaksanakan perkawinan," katanya.


Yang menarik, pengantin wanita wajib mengenakan sepasang gelang lolak diatas gelang pola di kakinya. Sehingga bila berjalan menimbulkan bunyi gemerincing.


Pasangan pengantin bangsawan Kutai juga mengenakan mahkota di kepalanya. Mahkota untuk pengantin wanita disebut Sekar Suhun, yang dilengkapi berbagai hiasan.


Sedangkan mahkota bagi pengantin pria disebut Gorda Mungkur, yang dilengkapi sepasang gerak gempa hiasan pada Gorda Mungkur, sepasang sumping atau hiasan yang menyuntai di kedua sisi Gorda Mungkur, Cecunduk dan sepasang Kerno.


Suguhan seni yang dibawakan Kerabat Kesultanan Kutai ini mendapat sambutan antusias dari ratusan penonton yang menyaksikan, termasuk Sultan Gowa Andi Kama Andi Idjo, dan bangsawan dari Keraton/Istana lainnya.


Usai pagelaran, dilakukan penyerahan cenderamata kepada Sultan Gowa Andi Kama Andi Idjo oleh pihak Kerabat Kesultanan Kutai diwakili H Adji Pangeran Haryo Suryo Adi Nata dan Plh Kepala Dinas Pariwisata & Budaya Kukar H Fahrodin. (win)

 
Pasang Iklan
Pasang Iklan
Username
Password  
Info Odah Etam
Politik & Peristiwa   Pemerintahan   Ekonomi & Bisnis   Hukum & Kriminal
Bambang Arwanto Dikukuhkan Sebagai Pjs Bupati Kukar
Tiga Paslon Peserta Pilkada Kukar 2024 Lakukan Pencabutan Nomor Urut
 
Bupati Edi Damansyah Paparkan Prestasi dan Capaian Pembangunan Kukar Tahun 2022
32 Pejabat Struktural dan Fungsional Pemkab Kukar Dimutasi
 
PT Tunggang Parangan Perbaharui MOU Dengan Kejari Kukar
Semangat Baru PT Tunggang Parangan Untuk Berikan PAD Bagi Kukar
 
Pelaku Teror Masjid Diringkus Polisi, Mengaku Sering Keluar Masuk Rumah Sakit Jiwa
IRT Pelaku Pembakaran Rumah Ditangkap Dalam Perjalanan ke Banjarmasin
             
Hiburan   Olahraga   Seni Budaya   Pendidikan
Kukarland Festival Jadi Agenda Tahunan di Kukar
Ada Pemecahan Rekor MURI di Kukarland Festival 2023
 
Susun Program Kerja 2023, Askab PSSI Kukar Laksanakan Kongres Biasa
Kalahkan LIP FC di Partai Final, TM FC Juara Liga 1 Askab PSSI Kukar 2022
 
Prosesi Mengulur Naga dan Belimbur Warnai Kemeriahan Erau 2024
Erau Adat Kutai Kembali Dilaksanakan, Sultan Kutai Jalani Ritual Beluluh
 
SMAN 3 Samarinda dan SMPN 1 Tenggarong Juara Umum LKBB The Velocity of Nusantara se-Kaltim 2022
Penantian Panjang Hingga 8 Tahun, Gedung Baru SMAN 1 Tenggarong Akhirnya Siap Digunakan
Arsip Berita Berdasarkan Tahun :  
Arsip Berita Berdasarkan Kategori :  
             
Kabupaten
Kecamatan
Kesultanan
Festival Erau
Seni Budaya
Kesah Loco
Cerita Pendek
Wisata
Direktori
KutaiKartanegara.com