Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-43 Dinkes Kukar Gelar Bakti Sosial
Kepala Dinkes Kukar dr H Abdurrachman (kanan) memeriksa tekanan darah Sekkab Husni Thamrin mengawali dimulainya kegiatan Baksos HKN tadi pagi Photo: Dinkes Kukar/Akhmad Budianur
|
KutaiKartanegara.com - 12/11/2007 16:19 WITA
Menandai peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-43 yang jatuh pada hari ini, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar kegiatan bakti sosial (Baksos) yang dipusatkan di Ponpes Al Kautsar, Jalan Danau Aji, Tenggarong.
Dimulainya kegiatan Baksos HKN ini ditandai dengan pemeriksaan kesehatan Sekkab HM Husni Thamrin yang dilakukan langsung oleh Kepala Dinkes Kukar dr H Abdurrachman.
Menurut Ketua Panitia H Syafarudin, kegiatan Baksos HKN tersebut terdiri dari pemeriksaan kesehatan umum, pemeriksaan mata dan khitanan massal. Untuk pemeriksaan kesehatan umum dan pengobatan massal ini diikuti 34 orang. "Sedangkan khitanan massal diikuti 10 anak dari keluarga kurang mampu yang ada di Tenggarong," ujarnya.
Khitanan massal dilakukan terhadap anak dari keluarga kurang mampu Photo: Joe
Pemeriksaan kesehatan mata diikuti ratusan orang, mulai dari santri hingga masyarakat umum Photo: Joe|
| | |
Kemudian pemeriksaan kesehatan mata dilakukan terhadap 203 orang, terdiri dari para santri Ponpes Al Kautsar serta masyarakat umum. "Dari pemeriksaan ini ada 14 santri Ponpes Al Kautsar yang harus menggunakan kacamata. Dan kepada mereka kami berikan kacamata secara gratis," ujar Syafarudin yang juga Kasubdin Penyehatan Lingkungan Dinkes Kukar ini.
Sementara dikatakan Kepala Dinkes Kukar dr H Abdurrcahman, peringatan HKN tahun ini bertemakan Rakyat Sehat Negara Kuat. "Artinya jika rakyat Indonesia sehat walafiat, maka otomatis pembangunan bangsa inipun akan maju dan siap berkompetisi dengan negara dan bangsa lainnya," ujarnya.
Melalui kegiatan Baksos HKN, lanjutnya, diharapkan dapat meringankan beban masyarakat, khususnya warga kurang mampu, untuk mendapatkan pelayanan kesehatan.
Kegiatan Baksos HKN di Ponpes Al Kautsar tadi pagi melibatkan 3 orang dokter dan 15 paramedis yang yang dipimpin dr H Ali Hidar. Para petugas medis tersebut berasal dari Dinas Kesehatan Kukar, RSU AM Parikesit dan sejumlah Puskesmas di kota Tenggarong. (joe)
|