KutaiKartanegara.com

Find:  

Arsip berita

ARSIP BERITA KUTAIKARTANEGARA.com

 

Info Odah Etam : Oktober 2004

Ziarah ke Makam Aji Imbut Tandai Peringatan HUT Kota Tenggarong ke-222

Sultan Kutai H Adji Mohd Salehoeddin II (kiri) dan Bupati Kukar H Syaukani HR ketika menghadiri upacara ziarah ke makam pendiri kota Tenggarong
Photo: Agri

KutaiKartanegara.com 06/10/04 14:35 WITA
Hari jadi kota ibukota Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Tenggarong ke-222 yang jatuh pada tanggal 28 September lalu diperingati hari ini dalam sebuah upacara ziarah ke makam Aji Imbut gelar Sultan Aji Mohamad Muslihuddin.

Ziarah ke makam Aji Imbut ini ditandai dengan tabur bunga dan peletakan Bunga Lompo diatas pusara pendiri kota Tenggarong tersebut oleh Bupati Kukar Drs H Syaukani HR MM, Sultan Kutai Kartanegara ing Martadipura H Adji Mohd Salehoeddin II, Ketua DPRD Kukar H Bachtiar Effendi dan pejabat Muspikab lainnya.

Acara ziarah tadi pagi diawali dengan pembacaan riwayat singkat berdirinya kota Tenggarong yang disampaikan oleh Camat Tenggarong HM Gufron Yusuf SH.

Dalam riwayat singkat yang ditulis oleh alm H Zailani Idris dan alm Fred Wetik tersebut disebutkan bahwa Aji Imbut memindahkan ibukota Kesultanan Kutai Kartanegara dari Pemarangan ke Tepian Pandan pada tanggal 28 September 1782. "Perpindahan ini dilakukan karena Pemarangan dianggap telah kehilangan tuahnya," kata Camat Tenggarong.


Ketua DPRD Kukar H Bachtiar Effendi menaburkan bunga ke makam Aji Imbut
Photo: Agri

Nama Tepian Pandan sebagai pusat pemerintahan Kesultanan Kutai Kartanegara sejak masa pemerintahan Sultan AM Muslihuddin yang baru ini kemudian diubah menjadi Tangga Arung yang berarti Rumah Raja, hingga akhirnya nama Tangga Arung lebih populer dengan sebutan Tenggarong hingga kini.

Sementara itu, Bupati Kukar H Syaukani HR dalam sambutannya mengatakan dari sejarah tersebut dapat dimaknakan pentingnya sebuah pemerintahan yang kuat dan perlunya kita melupakan kenangan pahit masa lalu serta pentingnya bagi kita untuk berpikir untuk perkembangan ke masa depan.

"Pemerintahan yang kuat merupakan syarat yang mutlak ada dalam kehidupan berbangsa dan bernegara tanpa perlu menjadi pemerintahan yang otoriter dan militeristik yang pernah menjadi sejarah kelam bangsa kita di masa lalu," ujar Syaukani.

Dalam konteks masa lalu, lanjut Bupati, Tepian Pandan atau Tenggarong merupakan tanah harapan untuk mengembangkan pemerintahan dan kehidupan masyarakat menjadi lebih baik. "Spirit Aji Imbut inilah yang harus kita refresh dalam pikiran, sikap dan tindakan kita dalam membangun Kutai Kartanegara tercinta saat ini," kata Bupati Kukar.

"Pengembangan dan pemberdayaan infrastruktur, ekonomi kerakyatan dan sumber daya manusia adalah tugas kita bersama untuk mewujudkan Kutai Kartanegara yang gemilang di masa depan," demikian kata Bupati H Syaukani HR.

Usai melakukan ziarah ke makam Aji Imbut yang merupakan Raja Kutai Kartanegara ke-15, Bupati Kukar beserta pejabat Muspikab lainnya mengikuti jalannya Sidang Istimewa DPRD Kukar dalam rangka peringatan HUT kota Tenggarong ke-222. (win)

Free E-mail from KutaiKartanegara.com

Login Name:

Password:

Belum Terdaftar?
Daftar Sekarang Juga!

Affiliate with oto.co.id

--- Depan | Tentang Kami | Pasang Iklan | Layanan | Statistik | Partner | Credit | Kontak ---

Best viewed with Microsoft Internet Explorer 5.0 or higher with 800x600 screen resolution.
Copyright © 2001-2004 KutaiKartanegara.com - All Rights Reserved.