KutaiKartanegara.com

Find:  

Arsip berita

ARSIP BERITA KUTAIKARTANEGARA.com

 

Info "Odah Etam" Kutai Kartanegara

Kukar Akan Bangun Science Center

Ketua DPRD Kukar H Bachtiar Effendi (kanan) didampingi Bupati H Syaukani HR ketika mengikuti presentasi Tim LIPI tentang pembangunan Science Center dan Industri Ramah Lingkungan di Tenggarong tadi pagi
Photo: Yanda

KutaiKartanegara.com 01/03/04 21:05 WITA
Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) di masa mendatang akan memiliki Science Center atau Pusat Ilmu Pengetahuan. Untuk mewujudkan pembangunan Science Center ini, Pemkab Kukar menggandeng Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI).

Demikian hal tersebut disampaikan Bupati Kukar Drs H Syaukani HR MM saat menghadiri presentasi Pembangunan Science Center dan Industri, Energi & Transportasi Akrab Lingkungan yang disampaikan tim LIPI tadi pagi di Pendopo Odah Etam, Tenggarong.

Menurut Syaukani, pembangunan Science Center ini merupakan bagian dan tindak lanjut program peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang telah dicanangkan melalui program Gerbang Dayaku.

"Peningkatan SDM merupakan salah satu dari 3 sasaran pokok program Gerbang Dayaku. Oleh sebab itu, mewujudkan Science Center mutlak dilakukan sebagai kesinambungan peningkatan SDM," tambah Syaukani.

Dengan kehadiran Science Center maka akan memberikan nilai tambah yang besar bagi kemajuan daerah di segala bidang terutama di bidang ekonomi dan peningkatan mutu SDM. Disamping itu, Science Center mampu memacu terciptanya masyarakat madani yang modern sekaligus masyarakat yang sadar iptek. Demikian kata Bupati Kukar.

Sementara itu, Deputi bidang Ilmu Pengetahuan Kebumian LIPI Dr Jan Sopaheluwakan mengatakan pihaknya sangat mendukung keinginan Pemkab Kukar untuk membangun Science Center.

"Science Center ini bagi Kukar sangat memungkinkan dan secara sosial ekonomis prospeknya sangat cerah dimasa mendatang. Potensi sumber daya yang kaya dan berlimpah di Kukar terutama alamnya sangat mendukung sekali untuk diolah lebih lanjut," kata Dr Jan Sopaheluwakan.

Dikatakannya, dengan adanya Science Center ini memungkinkan dilakukannya penelitian yang bersifat usaha industri alternatif serta mampu membuka peluang usaha bagi masyarakat yang berbasis pada sumber daya alam yang ada di Kukar.

Ada dua jenis yang dapat dilakukan di Science Center ini yaitu sebagai pusat penelitian potensi batubara dan pusat penelitian akuatik. Potensi batubara yang berlimpah di Kukar ini dapat dimanfaatkan untuk antara lain sebagai bahan baku energi, kimia dan bahan baru seperti pembuatan baterai fuel cell.

Menurutnya, baterai fuel cell kini sedang dikembangkan di negara-negara maju dan merupakan baterai yang banyak digunakan pada pesawat ruang angkasa dan benda-benda teknologi canggih saat ini. Sedang penelitian akuatik lebih dititikberatkan pada potensi sumber daya perairan yang ada di sungai Mahakam dengan segala ekosistemnya. Ada 3 alternartif lokasi yang bakal dipilih menjadi Science Center ini yaitu di kawasan kota Tenggarong sendiri, Kecamatan Tenggarong Seberang atau di Kecamatan Loa Kulu. (joe/nop)

Free E-mail from KutaiKartanegara.com

Login Name:

Password:

Belum Terdaftar?
Daftar Sekarang Juga!

Affiliate with oto.co.id

--- Depan | Tentang Kami | Pasang Iklan | Layanan | Statistik | Partner | Credit | Kontak ---

Best viewed with Microsoft Internet Explorer 5.0 or higher with 800x600 screen resolution.
Copyright © 2001-2004 KutaiKartanegara.com - All Rights Reserved.