KutaiKartanegara.com

Find:  

Arsip berita

ARSIP BERITA KUTAIKARTANEGARA.com

 

Info "Odah Etam" Kutai Kartanegara

Yatim Piatu se-Kukar Peringati Hari Asyura di Pulau Kumala

Artis ibukota Neno Warisman ketika menghibur anak yatim piatu se-Kukar dalam operet Anak Pedalaman Mahakam
Photo: Yanda

KutaiKartanegara.com 02/03/04 22:45 WITA
Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Drs H Syaukani HR MM mengundang sedikitnya 1000 anak yatim piatu se-Kukar untuk merayakan Hari Asyura yang biasa diperingati umat Islam setiap tanggal 10 Muharam, di pusat rekreasi dan wisata Pulau Kumala, Tenggarong, tadi pagi.

Peringatan hari Asyura yang dihadiri para pimpinan dan anggota DPRD, Muspida dan tokoh masyarakat se-Kukar ini ditandai dengan menyantap hidangan Bubur Asyura serta diisi dengan Hikmah Muharam yang disampaikan oleh KH Yusuf Ismail dari Jakarta.

Tidak itu saja, peringatan Hari Asyura di Kukar ini dimeriahkan pula dengan pementasan operet anak-anak suku pedalaman Mahakam yang dibawakan artis ibukota Neno Warisman dan pentas seni yang bernafaskan Islam.


Bubur Asyura yang menjadi hidangan utama saat memperingati hari Asyura
di Kukar tadi pagi

Photo: Yanda

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Kukar Drs H Syaukani HR MM didampingi istrinya Hj Dayang Kartini menyerahkan bingkisan berupa uang kepada anak yatim piatu masing-masing sebesar Rp 250.000,-

Menurut Syaukani, bulan Muharram merupakan salah satu bulan yang dimuliakan Allah. Karena banyak peristiwa penting dan monumental yang terjadi di bulan Muharam pada kehidupan umat manusia dalam menegakkan syiar agama dan keagungan Tuhan.

"Kita wajib menghiasi Muharam dengan kegiatan yang bersifat amal makruf nahi munkar agar Allah SWT mencurahkan rakhmatNya dan kita terhindar dari mala petaka kehidupan," kata Syaukani.

Suasana menjadi cukup haru saat Bupati Kukar dengan terbata-bata menceritakan pengalaman hidupnya sebagai anak yatim. "Saat usia 3 tahun, ayah saya meninggal dunia sehingga saya tau betul bagaimana perasaan anak yatim. Oleh sebab itu saya mengharapkan anak yatim piatu belajar dengan tekun dan buatlah kegiatan yang positif yang berguna bagi diri sendiri, keluarga dan lingkungan di sekitar," kata Syaukani.

"Saya senantiasa berdoa agar anak-anak yatim-piatu yang hadir disini ataupun yang ada di Kutai Kartanegara akan tumbuh menjadi pemimpin-pemimpin yang saleh dalam berbagai bidang, peduli dan saling menyayangi kepada sesamanya serta dan memiliki komitmen yang kuat dalam membangun Kabupaten Kutai Kartanegara yang tercinta," demikian katanya. (joe/nop)

Free E-mail from KutaiKartanegara.com

Login Name:

Password:

Belum Terdaftar?
Daftar Sekarang Juga!

Affiliate with oto.co.id

--- Depan | Tentang Kami | Pasang Iklan | Layanan | Statistik | Partner | Credit | Kontak ---

Best viewed with Microsoft Internet Explorer 5.0 or higher with 800x600 screen resolution.
Copyright © 2001-2004 KutaiKartanegara.com - All Rights Reserved.