Kabupaten Kesultanan Wisata Seni Budaya Festival Erau Agenda Dokumen
       
Arsip Berita Gallery Download Direktori Data Forum Buku Tamu
RSUD A.M. Parikesit
Agenda/Events
Cerita Pendek

Akan Ku Tunggu
Oleh: Rhony Samlan

Beberapa menit lagi kapal fery akan segera berangkat. Akan tetapi mataku masih saja kesana kemari untuk mencari sesuatu. Atau lebih tepatnya seseorang. Biasanya setiap saat aku selalu berjumpa dengannya di kapal ini atau kapal satunya. Mengantri atau sudah berada di ...

Enggang, Mangrove dan Purun: Tema Kostum Tenggarong Kutai Carnival 2014

Para peserta workshop TKC 2014 memperhatikan prototipe kostum dengan tema Enggang (kiri) dan Purun (kanan) yang dibawakan instruktur dari JFCPara peserta workshop TKC 2014 memperhatikan prototipe kostum dengan tema Enggang (kiri) dan Purun (kanan) yang dibawakan instruktur dari JFC
Photo: Humas Kukar/Hayru Abdi


Prototipe kostum dengan tema Mangrove atau pohon bakau
Prototipe kostum dengan tema Mangrove atau pohon bakau
Photo: Humas Kukar/Hayru Abdi

KutaiKartanegara.com - 25/05/2014 18:54 WITA
Tenggarong Kutai Carnival (TKC) 2014 baru akan digelar pada pertengahan Oktober mendatang. Namun persiapan untuk gelaran fesyen jalanan tersebut telah dilakukan jauh hari.


Selain telah menetapkan tiga tema untuk kostum TKC, pihak TKC juga telah menggelar kegiatan Workshop I TKC yang berlangsung selama 6 hari di Pendopo Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Tenggarong.


Workshop tahap pertama tersebut digelar sejak Senin (19/05) hingga Sabtu (24/05) kemarin. Sedangkan workshop tahap kedua, bakal dilaksanakan pada bulan September mendatang.


Menurut Ketua TKC, Nur Fajri, workshop tahap pertama ini diikuti 200 peserta, meningkat 2 kali lipat dibanding tahun lalu. Dari 200 peserta tersebut, 30 diantaranya adalah anak-anak usia 7 hingga 12 tahun.


"Hal ini menunjukkan bahwa karnaval yang diusung TKC mulai dikenal dan dipercaya warga sebagai kegiatan kreati yang positif," ujarnya.


Ditambahkannya, workshop tahun ini masih menggandeng instruktur dari Jember Fashion Carnaval (JFC) selaku konsultan TKC. Adapun materi yang disampaikan yaitu mengenai dasar-dasar karnaval, desain, tata rias, latihan karakter dan koreografi.


Adapun tema kostum yang akan ditampilkan pada TKC 2014 adalah burung enggang, mangrove atau pohon bakau, serta purun yang merupakan kerajinan anyaman yang ada di Kukar. Ke tiga tema tersebut akan menjadi dasar pembuatan kostum yang dikreasikan masing-masing oleh 200 peserta workshop.


Sementara Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kukar Sri Wahyuni memberikan apresiasi terhadap 3 tema tersebut. Selain menonjolkan kekhasan alam dan kerajinan di Kukar, Sri menilai tema tersebut juga sebagai pesan moral untuk melestarikan alam.


"Burung enggang sudah langka, hutan mangrove juga berperan besar bagi kelangsungan makhluk hidup di pesisir, jadi harus dijaga agar tidak punah atau rusak. Salah satu kampanye pelestarian, ya bisa dengan kostum ini," ujarnya.


Sri juga berterimakasih kepada para orangtua yang mengizinkan anaknya untuk mengikuti kegiatan tersebut. Dengan keikutsertaan anak-anak di workshop itu, lanjutnya, merupakan pembelajaran sejak dini tentang mengembangkan kreatifitas dan budaya lokal.


"Saya harap dengan workshop yang dilaksanakan 5 bulan sebelum show time, hasilnya bisa lebih baik, yaitu lahirnya desain kostum yang unik dan lebih kreatif," harapnya.


Sekedar informasi, TKC tahun ini merupakan yang ketiga kalinya dilaksanakan sejak 2012 lalu. Tahun pertama yakni pada tahun 2012, kostum yang ditampilkan mengangkat tema Hudoq, Tameng dan Kipas. Kemudian pada tahun 2013, TKC mengambil tema kostum Belian, Seraong dan Anggrek. (win/her)

 
Pasang Iklan
Pasang Iklan
Username
Password  
Info Odah Etam
Politik & Peristiwa   Pemerintahan   Ekonomi & Bisnis   Hukum & Kriminal
Peringatan HUT Kota Tenggarong ke-240, Bupati Edi Damansyah dan Kerabat Kesultanan Kutai Ziarah ke Makam Aji Imbut
Bertabur Aneka Doorprize, Serunya Media Gathering PWI Kukar
 
Bupati Edi Damansyah Paparkan Prestasi dan Capaian Pembangunan Kukar Tahun 2022
32 Pejabat Struktural dan Fungsional Pemkab Kukar Dimutasi
 
PT Tunggang Parangan Perbaharui MOU Dengan Kejari Kukar
Semangat Baru PT Tunggang Parangan Untuk Berikan PAD Bagi Kukar
 
Pelaku Teror Masjid Diringkus Polisi, Mengaku Sering Keluar Masuk Rumah Sakit Jiwa
IRT Pelaku Pembakaran Rumah Ditangkap Dalam Perjalanan ke Banjarmasin
             
Hiburan   Olahraga   Seni Budaya   Pendidikan
Kukarland Festival Jadi Agenda Tahunan di Kukar
Ada Pemecahan Rekor MURI di Kukarland Festival 2023
 
Susun Program Kerja 2023, Askab PSSI Kukar Laksanakan Kongres Biasa
Kalahkan LIP FC di Partai Final, TM FC Juara Liga 1 Askab PSSI Kukar 2022
 
Erau Adat Kutai Kembali Dilaksanakan, Sultan Kutai Jalani Ritual Beluluh
Puncak Pelaksanaan Erau 2022 Ditandai Dengan Mengulur Naga dan Belimbur
 
SMAN 3 Samarinda dan SMPN 1 Tenggarong Juara Umum LKBB The Velocity of Nusantara se-Kaltim 2022
Penantian Panjang Hingga 8 Tahun, Gedung Baru SMAN 1 Tenggarong Akhirnya Siap Digunakan
Arsip Berita Berdasarkan Tahun :  
Arsip Berita Berdasarkan Kategori :  
             
Kabupaten
Kecamatan
Kesultanan
Festival Erau
Seni Budaya
Kesah Loco
Cerita Pendek
Wisata
Direktori
KutaiKartanegara.com